Cara Download Instagram Story – Media sosial kini semakin merajalela di kalangan masyarakat Indonesia. Tidak hanya yang muda saja bahkan hampir digunakan oleh semua usia. Ada banyak media sosial yang kerap digunakan pada tahun ini.
Seperti Instagram, Whatsapp, Line, Facebook, dan masih banyak lainnya. Dengan adanya media sosial ini Anda dapat membagikan aktivitas, hobi, dan segala hal yang Anda sukai kepada orang lain.
Dengan perkembangan teknologi yang terus berkembang, kini media sosial memiliki banyak fitur yang memanjakan penggunanya. Bagi pelaku bisnis pun sudah bisa memanfaatkan jaringan media sosial untuk mempromosikan produknya. Anda dapat menggunakan FB ads dan IG Ads untuk memperluas pemasaran Anda.
Baca juga : 4 Fitur Android Ini yang Paling Banyak Dikeluhkan
Anda penasaran bagaimana caranya untuk memperluas pemasaran di media sosial, Anda dapat mengikuti kursus digital marketing di Course-Net.
Fitur lain yang terdapat di Instagram selain IG ads adalah upload foto maupun video. Anda pun dapat membuat story yang dapat dilihat oleh follower Anda. Instagram story atau Instastory adalah fitur yang cukup unik, disini Anda dapat membuat konten singkat dan dapat berinteraksi seperti membuat QnA atau sekedar berbagi aktivitas Anda hari ini.
Selain Anda dapat membuat Instastory yang akan tayang selama 24 jam, Anda juga dapat menyimpan story orang lain. Penasaran bagaimana caranya menyimpan Instagram story orang lain di smartphone Anda, simak langkahnya dibawah ini.
Cara Download Instagram Story Orang Lain
Inilah cara menyimpan IG story di smartphone Anda dengan sangat mudah. Tidak memerlukan waktu yang lama dan tidak menghabiskan ruang penyimpanan smartphone Anda.
Course-Net berikan dua cara download Instagram story milik orang lain. Anda dapat menggunakan aplikasi pihak ke 3 atau bisa juga dengan menggunakan bantuan website downloader. Untuk cara lebih lanjut, ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menyimpan IG milik teman ataupun seseorang yang kamu sukai.
1. Simpan Instagram Story dengan Aplikasi Pihak ke 3
- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mendownload aplikasi story saver app di Playstore.
- Kemudian install aplikasi tersebut. Tunggu beberapa saat sampai proses download selesai.
- Setelah itu buka aplikasi tersebut dan Anda akan diminta untuk masuk atau login ke akun instagram.
- Anda hanya diminta memasukkan username dan password instagram saja. Tenang saja aplikasi ini aman.
- Jika sudah berhasil login, Anda akan melihat akun yang Anda follow beserta story instagramnya.
- Klik profil yang akan disimpan story instagramnya, jika terdapat banyak story dari salah satu akun yang dipilih. Maka, Anda pilih story mana saja yang ingin disimpan.
- Setelah itu klik save dan langsung tersimpan di galeri smartphone Anda.
Kelebihan aplikasi story saver app yaitu proses download story IG yang cepat. Selain itu juga mudah digunakan oleh siapa saja. Kelemahan aplikasi ini akan mengurangi ruang penyimpanan di smartphone Anda. Jika Anda melihat di Playstore banyak sekali aplikasi downloader story, Anda dapat mencobanya semuanya untuk mencari aplikasi yang paling mudah digunakan.
Anda pun dapat melihat review-review dari pengguna sebelumnya tentang aplikasi tersebut. Saat ini aplikasi story saver app memiliki review bintang 4.8 dari 120 ribu lebih pengguna.
2. Simpan Instagram Story dengan Website
- Langkah pertama yaitu buka website https://storiesig.net pada browser yang biasa Anda gunakan di smartphone Anda.
- Lalu masukkan username akun yang akan ingin Anda simpan story instagramnya pada kolom yang sudah disediakan.
- Setelah itu nanti akan muncul akun instagram dengan story instagramnya.
- Scrool ke bawah sampai menemukan tombol download kemudian klik dan tunggu beberapa saat.
- Story instagram berhasil disimpan di smartphone Anda.
Kelebihan cara download story instagram dengan website ini adalah lebih menghemat ruang penyimpanan di smartphonemu. Sehingga smarphone tidak dipenuhi dengan aplikasi yang terlalu banyak.
Kelemahan dari penggunaan website ini mungkin akan sedikit sulit karena harus membuka browser kemudian mencari situs web yang dituju. Tentu akan menguras kuota internet yang cukup banyak.
Baca Juga : 4 Cara Jitu Mempercepat Download di PC dan Android
Itulah beberapa contoh bagaimana Anda dapat mendownload story milik orang lain. Jika Anda lihat, ada aplikasi pihak ke 3 yang dikembangkan secara masif dan berkelanjutan oleh developer untuk membantu pengguna android untuk mendownload instastory orang lain.
Untuk Anda yang ingin tahu bagaimana merancang aplikasi android untuk mengunduh gambar/video seperti unduh video di Youtube/Facebook, temukan hanya di Kursus Android Terbaik dari Course-Net. Anda akan dibimbing oleh coach yang memiliki 3P (Praktisi dengan segudang pengalaman, Punya sertfikasi dibidang perancangan aplikasi Android, dan Punya prestasi baik nasional maupun Internasional). Seperti testimoni salah seorang peserta kelas android developer di Gading Serpong.
Berminat membuat aplikasi android Anda sendiri? Yuk, ikuti kelasnya dan miliki skill Android Developer. Dapatkan juga promo potongan harga dengan chat Tim Kami. Segera amankan kursi Anda sekarang juga!!!
