course-net
Search
Close this search box.

Home > ,

5 Sertifikat Cyber Security Populer yang Wajib Dimiliki

Monday, 18 September 2023 1:28 PM

sertifikat syver security

Berbagai pengetahuan tentang IT beserta skill yang harus dimiliki saat ini dapat dipelajari dengan sangat mudah namun meski begitu, untuk bisa menjadi seorang cyber security bukanlah orang sembarangan loh. Tidak semua bisa menjadi cyber security karena memang harus memiliki sertifikat cyber security terlebih dahulu yang biasanya menjadi persyaratan dalam sebuah perusahaan. Tahukah Anda apa saja jenis sertifikat yang bisa menunjang profesi cyber security, simak penjelasannya pada artikel di bawah ini.

Jenis-jenis Sertifikat Cyber Security yang Wajib Dimiliki

– CEH

Jenis sertifikat yang pertama yaitu CEH kependekan dari Certified Ethical Hacker. Jenis sertifikat ini adalah sertifikat yang ditawarkan dari EC-Council, perbedaan sertifikat ini dengan lainnya yaitu pada CEH ini Anda akan mempelajari bagaimana menjadi hacker yang beretika dan menguntungkan.

Jadi seperti yang diketahui bahwa hacker identik dengan hal-hal yang berbau negatif dan merugikan banyak pihak, padahal hacker merupakan profesi yang bisa mengamankan informasi di dunia digital loh jadi bisa bersifat baik.

Oleh karena itu pada program CEH ini Anda akan belajar untuk menjadi hacker yang beretika karena Anda akan terbiasa untuk memiliki pola pikir yang bisa menangani serangan para oknum peretas.

Jadi jika Anda sudah memiliki sertifikat ini maka perusahaan apa pun pasti akan yakin bahwa Anda sudah mempelajari dengan baik menjadi seorang hacker yang baik dan dipercaya untuk menjadi security di bidang IT atau yang disebut dengan cyber security.

– CHFI

Tidak hanya CEH saja namun EC-Council juga menawarkan CHFI yang merupakan kependekan dari Computer Hacking Forensic Investigator. Pada program ini Anda akan mempelajari beberapa teknik untuk mengidentifikasi sebagai kejahatan dengan menggunakan sistem komputer.

Teknik ini biasa digunakan pada kepolisian, pemerintah ataupun entitas perusahaan global. Tujuan dari teknik identifikasi ini tentu saja untuk mengumpulkan bukti kejahatan yang nantinya bisa ditunjukkan pada pengadilan sebagai dasar untuk memberikan tindak pidana pada pelaku kejahatan komputer.

– CND

Sertifikat cyber security selanjutnya yang wajib dimiliki cyber security yaitu CND atau Certified Network Defender. Pada program ini Anda akan mempelajari banyak hal tentang ilmu teknis yang diperlukan dalam merancang jaringan yang aman. Program ini biasanya juga diluncurkan atas dasar kemauan dari perusahaan yang akan fokus dalam cyber defensi lebih mendalam.

Seperti yang diketahui saat ini kecanggihan teknologi juga memicu kejahatan digital yang sangat membahayakan yang bisa berakibat pada banyak hal termasuk finansial.

Oleh karena itu saat ini sudah banyak perusahaan yang menyadari bahwa adanya pembobolan yang dilakukan cyber akan berakibat fatal pada finansial perusahaan hingga akhirnya bisa menyebabkan reputasi perusahaan menjadi buruk.

– CISA

CISA atau Certified Information System Auditor merupakan sertifikat cyber security yang sudah diselenggarakan ISACA mulai tahun 1978. Menariknya untuk pelatihan lainnya Anda bisa mengikuti dan nantinya akan mendapatkan sertifikat jika memang sudah mengikuti program pelatihan tersebut dengan baik.

Nah untuk CISA ini Anda perlu lolos ujian tertulis terlebih dahulu barulah bisa mengikuti program pelatihan CISA dan untuk selanjutnya Anda bisa menyerahkan bukti telah mempunyai pengalaman profesional di berbagai bidang termasuk keamanan IT.

Selain itu para calon peserta juga wajib mengikuti dan menyetujui aturan yang dimiliki ISACA. Hal-hal yang akan dipelajari pada program pelatihan ini di antaranya manajemen serta tata kelola IT, audit sistem informasi termasuk perlindungan aset informasi.

Bagi Anda yang dinyatakan lulus dan memperoleh sertifikat cyber security CISA ini Anda akan dianggap menjadi seseorang yang profesional yang memiliki pengalaman, kredibilitas serta sertifikat yang dimiliki bisa menjadi nilai plus bagi perusahaan yang Anda daftar.

– Comptia Security+

Jenis sertifikat terakhir yang bisa menjadi rekomendasi untuk Anda ikuti yaitu ada Comptia Security+. Pada program ini Anda akan mempelajari berbagai pengetahuan tentang cyber security khususnya di bidang keamanan komputer serta mempelajari tentang prinsip dan konsep dasar keamanan komputer.

Itulah beberapa daftar sertifikat yang bisa Anda dapatkan untuk menjadi seorang cyber security profesional. Setelah mengetahui apa saja jenis sertifikat yang bisa didapat mungkin di benak Anda muncul pertanyaan lalu bagaimana cara mendapatkan sertifikat cyber security itu sendiri?

Cara untuk Mendapatkan Sertifikat Cyber Security

Cara untuk mendapatkan sertifikat cyber security bisa dilakukan dengan mengikuti beberapa kursus dari Course-Net untuk mengasah kemampuan cyber security Anda lebih baik lagi. Jangan khawatir dengan biaya yang mahal karena Course-Net banyak menawarkan berbagai promo dan diskon menarik yang wajib untuk dicoba.

Setelah mengetahui beberapa informasi di atas, Anda mungkin juga masih bertanya-tanya setelah mendapatkan sertifikat tersebut, apa saja sih yang akan Anda dapatkan?

– Syarat administratif

Hal pertama yang akan Anda dapatkan jika sudah memiliki sertifikat cyber security yaitu Anda akan lolos saat dibukanya lowongan pekerjaan karena memenuhi persyaratan administrasi yang ditentukan.

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa beberapa perusahaan saat ini untuk memilih seorang cyber security yang profesional dan berkualitas haruslah seseorang yang memiliki sertifikat tersebut. Oleh karena itu jika Anda sudah memiliki sertifikat ini maka Anda sudah memiliki kunci utama untuk bisa lolos di tahap administrasi.

– Peluang pekerjaan yang terbuka lebar

Selanjutnya Anda juga akan memiliki peluang pekerjaan yang lebih banyak karena Anda sudah memiliki modal kompetensi yang baik. Seperti yang disebutkan di awal bahwa Anda akan lolos proses screening dan tahap administrasi. Selain itu banyak perusahaan yang akan mensyaratkan hal ini jadi Anda dapat dengan mudah memilih perusahaan apa pun karena sudah aman memiliki sertifikat.

– Mendapatkan kompensasi

Tidak hanya lolos mendapat pekerjaan di mana pun yang Anda suka, nantinya ketika Anda diterima di perusahaan tertentu Anda juga akan mendapat kompensasi yang lebih baik dibanding dengan seorang cyber security yang tidak memiliki sertifikat.

Anda akan memiliki peluang yang lebih besar juga untuk mengikuti berbagai organisasi yang ada di perusahaan dan pastinya kompetensi Anda akan dihargai dengan adanya sertifikat tersebut.

– Memiliki peluang bekerja di luar negeri

Hal menarik dan paling menguntungkan selanjutnya jika Anda memiliki sertifikat ini adalah Anda juga akan memiliki peluang karier di luar negeri. Hal tersebut karena tidak hanya perusahaan negeri saja namun perusahaan internasional juga memiliki persyaratan yang hampir sama di mana program sertifikat yang ada tersebut sudah berkelas dunia.

Jadi dengan Anda memiliki sertifikat ini kompetensi Anda akan diakui dan perusahaan internasional akan lebih yakin untuk merekrut Anda. Jadi dengan memiliki sertifikat ini Anda tidak akan menyesal, justru hal baik akan terus mendekat kepada Anda salah satunya yaitu bisa bersaing dan berkarir sampai ke luar negeri.

Demikian penjelasan tentang sertifikat cyber security yang perlu Anda ketahui, untuk mengikuti kursus cyber security segera kunjungi Course-Net.

Mau Ikut Kursus Di Course-Net? Lihat Jadwal Kelas Selangkapnya.

Kerja udh lama tapi karir masih stuck disitu-situ aja ? Atau udh coba ikut kursus, tapi malah isinya teori aja ? Tenang, Course-net punya solusinya. Anda akan didamping langsung oleh Coach Praktisi Aktif kelas dunia. Berminat ? Yuk Konsultasi sekarang juga.

Tags

Artikel Terkait

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Tumblr
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Subscribe Sekarang!

Dapatkan berita & artikel terbaru seputar IT Gratis!