course-net
Search
Close this search box.

Firewall Adalah: Pengertian, Fungsi dan Cara Kerja

Minet

October 5, 2022

Firewall Adalah: Pengertian, Fungsi dan Cara Kerja

Firewall Adalah: Pengertian, Fungsi dan Cara Kerja – Pernahkah anda mendengar Firewall ? Ini adalah salah satu bahasa dalam pengaturan komputer.

Meskipun opsi ini banyak yang mengetahui tetapi banyak juga yang belum mengetahui pengertian, fungsi, manfaat dan juga cara kerja dari opsi tersebut. Kalau memang tidak mengetahui itu semua bisa baca dulu beberapa penjelasan lengkap mengenai opsi yang sering ditemukan di komputer berikut ini.

Firewall Adalah ? Mengenal Fungsi Dan Cara Kerjanya

Mengenali Lebih Dalam Tentang Firewall Adalah

Apa Itu Firewall ? Firewall adalah sebuah sistem keamanan yang dapat melindungi komputer dari berbagai macam ancaman yang ada di jaringan internet. Jadi bisa disimpulkan kalau sistem keamanan ini bekerja sebagai sekat ataupun tembok yang dapat membatasi komputer dari koneksi internet. Dengan memanfaatkan sistem keamanan ini maka pemilik komputer bisa mengatur data dan juga mengatur kegiatan yang boleh dilakukan di jaringan komputer.

Tanpa adanya tembok tersebut bisa menyebabkan komputer cepat rusak dikarenakan software yang ada di komputer terserang virus. Selain itu, data-data yang tersimpan dikomputer juga bisa hilang atau bisa juga terserang virus sehingga data tersebut tidak lagi bisa digunakan. Jadi kalau ingin tidak mengalami hal tersebut sebaiknya selalu aktifkan opsi ini sehingga sistem keamanan komputer menjadi lebih bagus.

Fungsi Utama Firewall

Sistem keamanan ini memang selalu ada di komputer dan masyarakat banyak juga yang memanfaatkan sistem ini. Meskipun begitu masih saja ada masyarakat yang belum terlalu mengetahui fungsi firewall itu apa saja, untuk yang penasaran dengan fungsi sistem ini sebaiknya baca terlebih dahulu ulasan berikut ini agar nantinya bisa memahami fungsi tersebut.

  • Melindungi Data

Untuk masyarakat yang sering menyimpan data di komputer ataupun di laptop pasti sering merasa takut data-data tersebut dicuri hacker ataupun pihak yang tidak bertanggung jawab lainnya. Memang ada kemungkinan hal tersebut bisa terjadi dikarenakan sekarang banyak hacker yang meretas data-data pribadi milik pengguna komputer.

Untuk bisa melindungi data tersebut segera aktifkan sekat ataupun tembok yang bisa membentengi data internal dengan akses luar. Sistem ini kalau sudah aktif bisa membuat data-data milik pengguna laptop ataupun komputer tidak bisa diakses pengguna asing yang juga hacker. Jadi semua data yang sudah tersimpan akan selalu aman berada di komputer setelah komputer tersebut dipasangi firewall.

Baca Juga : Cara Menjadi Hacker Dalam 2 Minggu

  • Membuat Game Online Lebih Aman dimainkan

Masyarakat yang suka memainkan game online pasti ingin bermain game dengan nyaman dan juga aman dan keinginan tersebut bisa tercapai apabila masyarakat bisa memanfaatkan tembok api ini. Tembok ini memang memiliki fungsi untuk membuat pemain game mendapatkan pengalaman bermain game yang nyaman.

Pemain bisa merasakan kenyamanan dikarenakan pemain tidak lagi merasa takut karena data pemain tetap aman meskipun sering bermain game online. Data tersebut bisa aman dikarenakan komputer yang dipakai untuk bermain game sudah ada sistem keamanannya sendiri dan ditambah dengan sistem keamanan yang ada di server game online. Dengan adanya gabungan sistem keamanan tersebut membuat hacker kesulitan mencuri data pemain.

  • Membantu Memantau Pemakaian Bandwith

Kalau ada yang bertanya apa itu firewall, jawabannya adalah sebuah sistem yang dapat memastikan keamanan jaringan komputer dan juga bisa memonitor bukan membatasi penggunaan bandwidth. Kalau sudah membatasi penggunaan tersebut jelas akan menghemat kuota internet dan juga bisa menghemat pengeluaran untuk membeli kuota internet.

Agar penggunaan bandwidth tidak terlalu banyak, pemilik komputer bisa memberikan batasan untuk konten gambar, musik yang akan diakses pemilik komputer.

  • Memblokir Pesan-Pesan Tidak Penting

Masyarakat yang sering kali mendapatkan pesan misterius yang berisikan peringatan komputer sedang dalam bahaya dan mengharuskan pengguna komputer untuk menginstal program tertentu sebaiknya aktifkan firewall saja. Dengan mengaktifkan sistem tersebut nantinya pengguna komputer tidak lagi dan menerima pesan-pesan yang mengganggu seperti itu.

  • Blokir Konten Yang Kurang Bermanfaat

Komputer selain sering mendapatkan pesan juga sering melihat konten-konten yang tidak terlalu penting saat mendatangi situs ataupun membuka aplikasi tertentu. Konten-konten tersebut tidak hanya menghabiskan kuota internet saja, tetapi juga bisa membahayakan komputer karena banyak konten yang ternyata mengandung virus.

Konten-konten yang seperti itu memang harus diblokir dan termudah untuk memblokir konten seperti itu adalah dengan mengaktifkan Firewall. Dengan adanya firewall, pengguna bisa mengatur apa aja yang ingin diberikan akses.

Bagaimana Cara Kerja Firewall

Bagaimana Cara Kerja Firewall

Cara kerja firewall yaitu dengan cara menyaring data yang ada di antara jaringan dan juga di internet. Sistem ini dapat memperbolehkan data yang bisa diakses oleh komputer ataupun laptop, semua itu bisa dilakukan karena sistem ini memakai tiga cara untuk mengamankan jaringan. Untuk tahu apa saja cara tersebut bisa simak penjelasan di bawah ini terlebih dahulu.

  • Packet Flitering

Sistem firewall memakai aturan tertentu untuk mengecek status yang masuk ke jaringan berbahaya atau tidak, setiap packet diperiksa diri sendiri atau dalam isolasi. Jika data yang dikirim ada dalam sebuah grup maka data tersebut diperiksa satu persatu agar nantinya bisa ditemukan data yang berbahaya. Kalau packet tersebut sudah dianggap aman, maka packet tersebut akan langsung masuk ke sistem yang membutuhkan packet tersebut.

  • Proxy Service

Proxy Service

Proxy service merupakan aplikasi yang bisa bekerja menjadi penghubung antara sistem jaringan, aplikasi ini ada di dalam tembok api dan fungsinya untuk memeriksa paket data yang ditukarkan dalam sebuah jaringan. Sistem tersebut dapat dikatakan sangat efektif karena semua informasi yang ada akan diperiksa secara tersentralisasi. Cara kerja aplikasi ini bisa dikatakan cukup canggih karena proxy service bisa menciptakan hubungan antar jaringan yang mirip.

  • Stateful Inspection

Jika ternyata paket tersebut tidak menunjukkan resiko bahaya, maka paket tersebut akan masuk ke sistem yang meminta data tersebut. Dengan adanya sistem tersebutlah yang membuat firewall fungsinya menjadi lebih maksimal dan bisa melindungi komputer dari serangan ataupun pencurian data.

Mau Jago Dalam Cyber Security ?

Kamu mau belajar cyber security? Kini kamu bisa belajar dari dasar tanpa memiliki background IT yang bisa diikuti. Course-Net menyediakan kursus pelatihan hacker yang bisa anda ikuti. Anda bisa mengisi form dibawah ini, Tim marketing kami akan menghubungi anda sekarang juga.

Yuk belajar hacker untuk melindungi data diri anda dan temukan jenjang karir dalam dunia cyber security.

Mau Belajar IT Bareng Coach Praktisi Ahli ? Yuk Konsultasi Dengan Tim Konsultan Kami

Belajar di Course-Net! Dapatkan skill langsung oleh coach praktisi ahli yang berpengalaman dibidangnya. Gratis Re-Coaching selamanya tanpa BATAS. Segera cek jadwal kelas terdekat.

Artikel Lainnya

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Tumblr
Telegram
WhatsApp
Email
Print