course-net
Search
Close this search box.

Cpanel Login : Pengertian , Fitur, Jenis & Cara Login Ke Cpanel

Minet

January 6, 2023

Cara Login Di Cpanel

Cpanel Login : Pengertian , Fitur, Jenis & Cara Login Ke Cpanel – Salah satu tools yang cukup penting untuk mengelola website itu adalah Cpanel, dan cara Cpanel login itu harus diketahui. Cpanel sendiri adalah alat yang akan membantu orang atau juga web developer dalam pengelolaan website supaya berjalan baik. Tapi nyatanya masih banyak orang yang bingung mengenai Cpanel ini, meskipun ini adalah sebuah tools yang sangat bermanfaat.

Untuk bisa mempergunakan Cpanel hosting ini, sudah pasti kalian itu perlu untuk memahami dulu konsepnya dan mempelajarinya. Berikut kami akan berikan penjelasan mengenai Cpanel yang bisa membantu kalian mempelajarinya dan membuat kalian bisa mempergunakannya.

Tips Cpanel Login , Jenis & Fitur Yang Tersedia

CPanel Itu Apa?

Hal pertama yang harus kalian ketahui ketika mempelajari Cpanel adalah apa itu Cpanel, konsep dasarnya terlebih dahulu. Jadi Cpanel itu adalah sebuah panel kontrol yang akan bisa membantu atau memudahkan penggunanya dalam pengelolaan situs web atau server. Bisa disimpulkan bahwa Cpanel ini adalah alat yang membantu pengelolaan web hosting melalui sebuah dasbor yang sederhana dan mudah dipahami.

Panel kontrol ini memungkinkan penggunanya untuk mempublikasikan situs, mengatur file website, mengelola web hosting dan domain, membuat akun email dan lain sebagainya. Platform Cpanel ini memang sangat populer sekali, sehingga ada banyak sekali web developer untuk mengelola website. Bahkan banyak sekali perusahaan jasa hosting yang menyertakan Cpanel dalam paket hosting kepada para pelanggan dan menyediakan Cpanel login.

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan dalam pengelolaan website melalui Cpanel ini, berikut beberapa hal yang bisa dikelola melalui Cpanel login ini.

  1. Melakukan back up file pada situs atau web
  2. Melakukan install Software seperti halnya pada WordPress
  3. Membuat dan juga mengelola email
  4. Membuat dan juga mengelola domain dan juga sub domain
  5. Mengatur kata sandi untuk keamanan
  6. Mencari database

Saat sudah melakukan Cpanel login sendiri akan tersedia 2 interface yang bisa dipergunakan untuk melakukan pengelolaan website. Pertama adalah user interface yang merupakan tampilan untuk pengguna dalam melakukan pengelolaan. Kedua adalah tampilan untuk manajemen server yang biasa disebut sebagai web host manager atau WHM.

Pentingnya Menggunakan Cpanel Login

Seperti sudah kami jelaskan di atas bahwa Cpanel itu merupakan tools atau alat yang bisa memudahkan pengelolaan web hosting. Tapi apakah memang penting untuk mempergunakan Cpanel atau melakukan Cpanel installation untuk pengelolaan web hosting. Berikut ini beberapa alasan penting yang membuat Cpanel itu perlu sekali untuk dipergunakan untuk web hosting.

  1. Memudahkan Pengelolaan Web Hosting

Alasan penting yang pertama itu adalah Cpanel ini akan bisa menyederhanakan dalam pengelolaan web hosting atau juga server. Bila tidak mempergunakan Cpanel login maka akan sangat sulit mengelolanya dan harus memiliki pengetahuan teknis dalam pengelolaan. Platform Cpanel ini bisa membuat pemula pun bisa melakukan pengelolaan web dengan jauh lebih baik dan mudah.

  1. Memudahkan Pengelolaan File Website

Cpanel install juga akan bisa memudahkan dalam pengelolaan file yang ada di dalam website yang berpengaruh pada kelancaran akses. Dengan Cpanel ini kalian akan bisa menyunting, menghapus, bahkan menyalin file website yang ada di dalam hosting. Jadi kalian bisa mengurangi file gambar yang sering membuat akses ke situs itu jadi lebih lambat atau berat.

  1. Keamanan Terjamin

Platform Cpanel ini memiliki fitur keamanan yang bisa dibilang cukup kuat dan juga sangat terjamin dalam mengelola website. Jadi penggunaan Cpanel ini akan membuat website atau server pun akan lebih aman dari serangan hacker. Tapi bukan berarti pasti aman ya, karena tetap tergantung bagaimana kualitas hacker yang menyerang website kalian.

  1. Dapat Menambahkan Aplikasi

Alasan lainnya yang juga membuat web developer membutuhkan Cpanel ini adalah karena bisa dengan mudah menambahkan aplikasi. Kalian bisa menambahkan aplikasi dengan sangat mudah untuk bisa meningkatkan kinerja dari website lebih baik. Apalagi kalian itu akan bisa melakukan install aplikasi itu pada Cpanel tanpa membutuhkan perantara yang lainnya lagi.

Beberapa alasan di atas memang sebenarnya merupakan beberapa kelebihan dari Cpanel login untuk pengelolaan web.

Fitur Dalam Cpanel Login

Cpanel Login : Pengertian , Fitur, Jenis & Cara Login Ke Cpanel

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Cpanel yang tidak diketahui oleh banyak orang itu adalah soal fitur yang dimilikinya. Fitur yang ada pada Cpanel itu memang sangat banyak, sehingga memudahkan orang atau web developer dalam pengelolaan website atau server. Berikut ini beberapa fitur yang dimiliki oleh Cpanel yang juga menjadi beberapa alasan penting membutuhkan Cpanel untuk pengelolaan website.

  1. File Manager

Saat kalian mempergunakan Cpanel, maka kalian itu akan menemukan adanya fitur File Manager di dalamnya. Pengelolaan file pada sebuah website itu bisa menjadi semakin mudah dilakukan karena Cpanel itu memiliki fitur tersebut. Kalian bisa membuat, upload, menghapus, dan juga edit file tanpa FTP atau aplikasi pihak ketiga dengan menggunakan Cpanel ini.

  1. Disk Usage

Fitur kedua yang juga sangat menarik dari sebuah Cpanel itu adalah fitur yang bernama Disk Usage. Fitur ini memungkinkan kalian melihat kapasitas yang masih tersedia pada setiap folder yang ada, sehingga kalian bisa memantau dengan mudah. Kalian pun bisa melihat aplikasi apa saja yang berukuran besar dan menyebabkan space dari database lebih cepat habis.

  1. Bandwith

Salah satu fitur pada Cpanel yang mungkin tidak dimiliki oleh platform pengelolaan website lainnya itu adalah penggunaan Bandwith. Jadi saat Cpanel login kalian akan bisa cek penggunaan bandwith dari aktivitas seperti FTP, POP, dan juga HTTP yang ada di dalam sebuah website.

  1. Site Publisher

Fitur yang terakhir adalah site publisher yang bisa membantu kalian dalam pembuatan situs atau website dengan cepat. Fitur ini menghadirkan cukup banyak template yang akan bisa membantu kalian untuk membuat situs dan mempublikasikan situs tersebut. Jadi penggunaan Cpanel dalam web developer itu memang menjadi salah satu hal yang sangat membantu.

Beberapa fitur di atas memang bisa kalian dapatkan dan kalian pergunakan untuk membantu kalian dalam web hosting. Setelah kalian itu sudah mengetahui fitur yang tersedia dan juga memahami setiap fiturnya, maka kalian akan bisa mempergunakannya dengan baik. Jadi memahami semua fitur di atas dan cara menggunakannya akan membuat kalian bisa lebih maksimal dalam pengelolaan web.

Cara Login Di Cpanel

Cara Login Di Cpanel

Hal berikutnya yang harus kalian ketahui bila ingin mempergunakan Cpanel dalam pengelolaan web itu adalah mengenai cara login Cpanel. Kalian baru bisa mempergunakan Cpanel ini kalau kalian sudah melakukan login terlebih dahulu ke dalamnya ya. Berikut ini kami akan jelaskan bagaimana sih langkah untuk melakukan Cpanel login yang mungkin masih jadi kebingungan banyak orang.

  1. Langkah yang pertama itu adalah kalian itu beli hosting terlebih dahulu ke salah satu layanan penyedia hosting. Kalian harus memilih layanan penyedia hosting yang mempergunakan platform Cpanel untuk pengelolaannya.
  2. Setelah itu kalian akan diberikan link khusus untuk bisa masuk ke dalam dashboard Cpanel dan juga username dan juga password. Kalian bisa login dengan memasukkan username dan juga password tersebut, dan setelah itu jangan lupa ganti username dan password.
  3. Selain melalui link yang diberikan, kalian juga bisa masuk ke menu login Cpanel ini dengan cara menambahkan titik dua dan 2083. Jadi kalian tuliskan alamat situs kalian dan kemudian di bagian paling belakang ditambahkan dengan titik dua dan angka 2083. Nanti kalian akan bisa masuk ke menu login di platform Cpanel.
  4. Selain itu ada cara lain lagi yakni dengan menambahkan garis miring dan tulisan Cpanel di bagian paling belakang. Jadi kalian tuliskan alamat situs kalian kemudian ditambahkan garis miring lagi dan juga tulisan Cpanel di belakangnya.

Jadi bisa disimpulkan kalau kalian itu memiliki beberapa pilihan cara untuk bisa mengakses menu login dan melakukan login Cpanel ini. Pastikan kalian pahami dengan baik cara untuk melakukan login ini, karena untuk menggunakan platform Cpanel kalian harus Cpanel login terlebih dahulu.

Apakah Ada Biaya Untuk Menggunakan Cpanel?

Dengan beberapa fitur dan juga kegunaan yang memang sangat besar di atas, maka pertanyaan selanjutnya adalah apakah ada biayanya. Cpanel ini merupakan aplikasi pihak ketiga, jadi sudah pasti ada biaya yang harus dibayarkan bila mempergunakan Cpanel ini. Tapi biasanya memang penyedia layanan hosting itu akan menyertakan Cpanel ini dalam paket pembelian hosting yang mereka sediakan.

Jadi sangat mungkin kalau pada akhirnya kalian itu tidak perlu membayar lagi untuk mempergunakan Cpanel ini dalam pengelolaan web. Ini karena biaya yang kalian keluarkan untuk melakukan pembelian dari hosting tersebut sudah termasuk dengan biaya Cpanel. Jadi terasa seperti kalian tidak perlu membayar lagi meskipun sebenarnya kalian sudah membayarnya bersamaan dengan pembelian hosting.

Pada tahun 2019 yang lalu nampaknya banyak sekali orang bahkan layanan penyedia hosting yang mencari alternatif lain selain Cpanel. Ini karena kebijakan dari Cpanel yang menaikkan harga dari Cpanel yang membuat banyak orang merasa keberatan dengan biayanya. Meskipun tetap tidak bisa dipungkiri juga kalau Cpanel ini memiliki banyak kelebihan yang sangat menarik dan juga memudahkan.

Kelebihan Dan Kekurangan Cpanel

Kalian perlu tahu dulu apa yang menjadi kelebihan dan juga kekurangan dari Cpanel ini sebelum kalian mempergunakan Cpanel. Berikut ini kami akan jelaskan dulu apa saja sih kelebihan yang dimiliki oleh Cpanel selain yang sudah kami jelaskan di atas.

  1. Menghemat waktu dalam pengelolaan website
  2. Telah melalui berbagai uji coba
  3. Tersedia cukup banyak panduan dan juga tutorial dalam menggunakan Cpanel termasuk Cpanel login.

Tentunya ada beberapa kekurangan juga yang dimiliki, berikut ini kami akan jelaskan apa saja kekurangannya.

  1. Terlalu banyak fitur justru terkadang membuat performa melambat
  2. Biayanya bisa dibilang cukup mahal untuk menggunakan Cpanel
  3. Pengaturan penting yang sempat diterapkan itu terkadang bisa berubah secara otomatis
  4. Beberapa hosting tidak menjalankan software yang tidak bisa upgrade

Demikianlah informasi mengenai Cpanel terutama Cpanel Login.

Mau Belajar IT Bareng Coach Praktisi Ahli ? Yuk Konsultasi Dengan Tim Konsultan Kami

Belajar di Course-Net! Dapatkan skill langsung oleh coach praktisi ahli yang berpengalaman dibidangnya. Gratis Re-Coaching selamanya tanpa BATAS. Segera cek jadwal kelas terdekat.

Artikel Lainnya

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Tumblr
Telegram
WhatsApp
Email
Print